fbpx

PostgreSQL Cluster as a Service with Automatic Replication, Load Balancing and Scaling

High Availability dan Performa yang Maksimum

Enterprise PostgreSQL Cluster with Master-Slave Asynchronous Replication

Sebagai komponen yang kritikal bagi kebanyakan aplikasi, data harus selalu tersedia untuk end user dalam environment yang selalu berubah secara dinamis. Penyimpanan data pada satu lokasi adalah sebuah subyek yang beresiko dalam hal terjadinya sebuah kesalahan sistem.

Oleh karena itu, kamu harus selalu siap dengan strategi yang memastikan bagaimana caranya agar aplikasi kamu selalu high availability dan salah satu solusinya adalah dengan mengelola datanya pada multiple server yang telah tersinkronisasi.

PostgreSQL Cluster Installation from Marketplace

Kluster database dapat diinstal secara otomatis dengan tutorial berikut ini, kami akan menyediakan keduanya.

Install PostgreSQL in One Click!

Dewacloud menyediakan PostgreSQL yang bisa di-install dengan cepat dan mudah. Gratis untuk 30 hari, setelah itu biaya hosting aplikasi cloud WordPress dihitung per-jam berdasarkan pemakaian resources, mulai dari Rp. 39 per jam atau Rp. 28.000 per bulan.

 

Dewacloud PostgreSQL

Dengan mereplikasi database kamu satu dengan yang lainnya akan mengurangi kemungkinan terjadinya kesalahan sistem, meningkatkan produktivitas, menjalankan layanan backup, dan menganalisa data tanpa adanya penurunan performa.

Diantara berbagai solusi pengklusterian database, Dewacloud menyediakan PostgreSQL dengan replikasi yang tidak sinkron pada server master-slave sesuai dengan template yang telah tersertifikasi. Secara bawaan, Dewacloud akan men-deploy dua kontainer database (satu role untuk masing-masing server master dan slave).

Server utama (master) menjalankan active instance dari database dan menjalankan proses read-write, sementara untuk server standby (slave) menjalankan salinan dari database yang aktif dan menghandle hanya proses read saja. Oleh karena itu, apabila terjadi kesalahan pada database utama atau kerusakan pada database, server slave (berjalan pada kontainer yang terpisah) harus dipromosikan ke server master untuk mempertahankan proses write dan memastikan ketersediaan database.

Di dalam topologi kluster, setiap kontainer database memiliki scaling vertical dari 2 reserved cloudlets ke 32 dynamic cloudlets (hingga 4 GB dari RAM dan 12.8 GHz dari CPU) yang dialokasikan secarai dinamis tergantung dari kebutuhan muatannya. Kemudian, kamu dapat mengubah limit alokasi sumber daya dengan mengikuti petunjuk yang tersedia pada link di atas.