Dewacloud adalah layanan berbasis PaaS (Platform as a Service) dimana kamu dapat membuat, mengelola dan mendesain topologi dengan one-click, selain easy-to-use, tampilannya pun sudah user-friendly, sehingga dapat dengan mudah dipahami oleh user.
MySQL
MySQL adalah sebuah manajemen data atau Database Management System (DBMS) dengan menggunakan perintah Structured Query Language (SQL) dan juga bersifat open source. MySQL banyak digunakan untuk kebutuhan penyimpanan data, baik itu transaksi maupun data lainnya.
MariaDB
MariaDB sama seperti MySQL, sama-sama DBMS yang bersifat open source, artinya kamu dapat menggunakannya secara gratis dan bebas. MariaDB ini adalah next generation dari MySQL atau penggantinya MySQL.
Point
Ada beberapa point untuk menginstall MySQL/MariaDB Cluster pada Marketplace Dewacloud.
- Menu Marketplace
- Search MySQL
- Setting Clustering Options
- Instalasi MySQL / MariaDB
- Test Akses
Cara Install MySQL / MariaDB Cluster pada Marketplace Dewacloud
Menu Marketplace
Pilih menu Marketplace pada header atas Dewacloud dashboard.
Search MySQL
Kemudian search keyword MySQL pada kolom search dan klik Install pada MySQL / MariaDB Cluster.
Setting Clustering Options
Ada settingan yang perlu dilakukan pada MySQL / MariaDB Cluster sesuai dengan kebutuhan kamu.
Penjelasan Parameter MySQL / MariaDB Cluster:
- Stack – Pada Stack ini, terdapat MySQL CE dan MariaDB.
- Topology – Ada 3 macam topology yang disediakan, yaitu Primary-Secondary with scalable secondaries, Primary-Primary with scalable secondaries, dan Galera Cluster.
- Add Proxy for SQL Load Balancing – Ini adalah optional, jika diceklis maka akan membuat kontainer khusus untuk ProxySQL.
Topology Primary-Secondary
Topology Primary-Primary
Topology Galera Cluster
Instalasi MySQL / MariaDB
Jika sudah yakin dengan parameter yang kamu pilih, kemudian untuk Environment Name, Display Name dan Region sesuaikan dengan kebutuhan kamu, jika sudah, klik Install.
Proses instalasinya sendiri akan memakan waktu, karena ada 3 step dalam melakukan instalasi nya, yaitu Preparing Environment, Deploying WordPress Standalone Kit dan Configuring Environment.
Jika proses instalasinya sudah selesai, maka akan memunculkan popup berikut.
Selain dari pop-up ini, kamu juga mendapatkan informasi loginnya melalui email yang dikirimkan ke email kamu, jika tidak masuk ke mailbox, kamu bisa cek di Spam/Junk folder.
Test Akses
Coba akses URL SLB kamu dan hasilnya akan seperti di bawah ini
Kemudian coba login dengan informasi login yang dikirimkan ke email kamu.
Kesimpulan
Dengan menggunakan Marketplace Dewacloud, kamu tidak perlu lagi setup manual untuk konfigurasi replication dari MySQL/MariaDB Cluster, karena sudah dikonfigurasi & dioptimasi dengan baik.
Demikian artikel ini, jangan sungkan untuk meninggalkan ide-ide topik yang ingin kamu baca di blog ini. Semoga artikel ini membantu, ya.